T
oleransi adalah hal yang patut dijunjung tinggi di Indonesia terlebih di Jakarta. Hari ini seluruh siswa Tekol yang sedang tidak bertugas pergi mengunjungi Masjid Istiqlal dan Gereja Katedral, sebetulnya tujuan dari mengunjungi Masjid dan Gereja secara langsung adalah untuk mengajarkan kita tentang yang namanya toleransi antar umat beragama.
Pada saat dijelaskan tentang sejarah Masjid Istiqlal, saya merasa pikiran saya menjadi terbuka bahwa dibalik pendirian Masjid Istiqlal didepan Gereja Katedral memiliki maksud tertentu yakni bahwa Bapak Soekarno menginginkan bahwa seluruh umat beragama di Indonesia dapat hidup saling berdampingan dengan damai. Selain itu diberi tahu juga bahwa dibalik pembangunan masjid tersebut banyak kalangan yang berbeda kepercayaan seperti arsitek yang merancang bentuk Masjid Istiqlal adalah orang Kristiani. Saya merasa semua hal tersebut dan perbedaan yang ada diantara umat beragama di Indonesia jika dilengkapi dengan toleransi dapat menjadi kekuatan tersendiri dan menyebabkan Bangsa Indonesia menjadi bangsa yang kuat dan terus bersatu. Akhir kata saya juga ingin mengucapkan semoga kita dapat terus menjunjung tinggi toleransi dan harapannya untuk kedepannya adalah agar masalah–masalah yang menimbulkan perpecahan akibat SARA dapat diminimalisir.